TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 25:13-15

Konteks
25:13 Juga tiang-tiang tembaga yang ada di rumah TUHAN dan kereta penopang dan "laut" tembaga yang ada di rumah TUHAN dipecahkan a  oleh orang Kasdim dan tembaganya diangkut mereka ke Babel. 25:14 Kuali-kuali, penyodok-penyodok, pisau-pisau dan cawan-cawan b  dan segala perkakas c  tembaga yang dipakai untuk menyelenggarakan kebaktian, diambil mereka, 25:15 juga perbaraan-perbaraan dan bokor-bokor penyiraman, baik segala yang dari emas maupun segala yang dari perak, d  diambil oleh kepala pasukan pengawal itu.

Ezra 1:7-11

Konteks
1:7 Pula raja Koresh menyuruh mengeluarkan perlengkapan rumah TUHAN yang telah diangkut Nebukadnezar dari Yerusalem dan yang ditaruhnya di dalam kuil allahnya. n  1:8 Koresh, raja Persia itu, menyuruh mengeluarkan semuanya itu di bawah pengawasan Mitredat, bendahara raja, yang menghitung seluruhnya bagi Sesbazar 1 , o  pembesar di Yehuda. 1:9 Inilah daftarnya: tiga puluh bokor emas, seribu bokor perak, dua puluh sembilan pisau, 1:10 tiga puluh piala emas, pula empat ratus sepuluh piala perak, seribu buah barang-barang lain. 1:11 Barang-barang emas dan perak itu seluruhnya berjumlah lima ribu empat ratus. Semuanya itu dibawa oleh Sesbazar sewaktu orang-orang buangan itu dibawa pulang dari negeri Babel ke Yerusalem.

Yeremia 27:16-21

Konteks
27:16 Juga kepada imam-imam dan kepada seluruh rakyat itu aku berbicara, kataku: "Beginilah firman TUHAN: Janganlah dengarkan perkataan nabi-nabimu yang bernubuat kepadamu: Sesungguhnya, perkakas-perkakas x  rumah TUHAN 2  tidak berapa lama lagi akan dibawa kembali dari Babel! Sebab mereka bernubuat palsu kepadamu. 27:17 Janganlah kamu mendengarkan y  mereka, takluklah kepada raja Babel, maka kamu akan hidup. z  Mengapa kota ini harus menjadi reruntuhan? 27:18 Jika memang mereka itu nabi dan jika ada firman TUHAN pada mereka, baiklah mereka mendesak a  kepada TUHAN semesta alam, supaya perkakas-perkakas yang masih tinggal dalam rumah TUHAN dan dalam istana raja Yehuda dan di Yerusalem itu jangan diangkut ke Babel. 27:19 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam tentang tiang-tiang, bejana 'laut' b  dan galang, tentang sisa perkakas-perkakas c  yang masih tinggal di kota ini, 27:20 yang tidak diambil oleh Nebukadnezar, raja Babel, ketika ia mengangkut d  Yekhonya e  bin Yoyakim, raja Yehuda, ke dalam pembuangan beserta segala pemuka Yehuda dan Yerusalem, dari Yerusalem ke Babel, -- 27:21 sungguh, beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel, tentang perkakas-perkakas yang masih tinggal itu di rumah TUHAN dan di istana raja Yehuda dan di Yerusalem:

Yeremia 28:3-4

Konteks
28:3 Dalam dua tahun ini Aku akan mengembalikan ke tempat ini segala perkakas l  rumah TUHAN yang telah diambil dari tempat ini oleh Nebukadnezar, raja Babel, dan yang diangkutnya ke Babel. 28:4 Juga Yekhonya m  bin Yoyakim, raja Yehuda, beserta semua orang buangan dari Yehuda yang dibawa ke Babel akan Kukembalikan ke tempat ini, demikianlah firman TUHAN! Sungguh, Aku akan mematahkan kuk raja Babel n  itu!"

Yeremia 28:6

Konteks
28:6 kata nabi Yeremia: "Amin! Moga-moga TUHAN berbuat demikian 3 ! Moga-moga TUHAN menepati perkataan-perkataan yang kaunubuatkan itu dengan dikembalikannya perkakas-perkakas rumah TUHAN dan semua orang buangan itu dari Babel o  ke tempat ini.

Daniel 5:2-3

Konteks
5:2 Dalam kemabukan d  anggur, Belsyazar menitahkan orang membawa perkakas e  dari emas dan perak yang telah diambil oleh Nebukadnezar, ayahnya 4 , dari dalam Bait Suci di Yerusalem, supaya raja dan para pembesarnya, para isteri dan para gundik f  mereka minum dari perkakas g  itu. 5:3 Kemudian dibawalah perkakas dari emas dan perak itu, yang diambil dari dalam Bait Suci 5 , Rumah Allah di Yerusalem, lalu raja dan para pembesarnya, para isteri dan para gundik mereka minum dari perkakas itu;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:8]  1 Full Life : SESBAZAR.

Nas : Ezr 1:8

Sesbazar, gubernur pertama yang ditugaskan atas orang buangan yang kembali itu (bd. Ezr 5:14,16), mungkin adalah nama lain untuk Zerubabel (bd. Ezr 2:2; 3:2,8; 4:3).

[27:16]  2 Full Life : PERKAKAS-PERKAKAS RUMAH TUHAN.

Nas : Yer 27:16

Beberapa perkakas Bait Suci telah dibawa ke Babel pada tahun 605 SM (lih. Dan 1:1-2), yang lain dibawa pada tahun 597 SM (2Raj 24:13).

[28:6]  3 Full Life : AMIN! MOGA-MOGA TUHAN BERBUAT DEMIKIAN!

Nas : Yer 28:6-9

"Amin" dari Yeremia menunjukkan bahwa ia juga menginginkan kembalinya para tawanan; namun, lebih dahulu dia menubuat malapetaka lebih lanjut bagi bangsa itu. Waktu akan membuktikan bahwa Hananya itu nabi palsu dan Yeremia itu benar. Yeremia di sini tidak langsung memberi nubuat baru; ia malah mengacu kepada firman Allah yang telah disampaikan para nabi terdahulu (seperti Yesaya).

[5:2]  4 Full Life : NEBUKADNEZAR, AYAHNYA.

Nas : Dan 5:2

"Ayah" dipakai di sini dalam pengertian yang umum yaitu leluhur atau pendahulu, bukan orang-tua.

[5:3]  5 Full Life : PERKAKAS DARI EMAS ... YANG DIAMBIL DARI DALAM BAIT SUCI.

Nas : Dan 5:3

Dengan minum dari cawan-cawan suci Tuhan untuk menghormati dewa-dewa kafir Babel, Belsyazar dan para bangsawannya menghina Allah yang esa dan benar sehingga mendatangkan hukuman terakhir atas diri mereka (ayat Dan 5:22-24).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA